Pogostemon cablin
Lamiaceae
Pogostemon cablin, Pogostemon hortensis, Pogostemon heyneanus
Nilam (Sumatera), Rei (Sumba), Pisak (Alor), Ungapa (Timor), Dilem (Jawa), Nilang (Bugis)
Berupa tumbuhan semak tropis perdu yang tumbuh tegak, memiliki banyak percabangan, dan bertingkat-tingkat. Tumbuhan nilam dapat mencapai ketinggian antara 0,5 - 1,0 m. Daunnya berbentuk bulat telur sampai bulat panjang (lonjong) dengan panjang antara 5 - 11 cm, berwarna hijau, tipis, tidak kaku, dan berbulu pada permukan bagian atas. Kedudukan daun saling berhadapan, permukaan daun kasar dengan tepi bergerigi, ujung daun tumpul, daun urat daun menonjol keluar. Bunga tumbuh di ujung tangkai, bergerombol, dan memiliki karakteristik warna ungu kemerahan dengan mahkota berukuran 8 mm. Tangkai bunga memiliki panjang antara 2 - 8 cm dengan diameter antara 1 - 1,5 cm.
Akar pada tumbuhan ini untuk pencahar. Daun pada tumbuhan untuk obat luka, disentri, penyakit empedu, gangguan haid.
-